Monday, June 20, 2016

Inggris Ubah Komposisi Slovakia Berpikir Logis

Inggris Ubah Komposisi Slovakia Berpikir Logis - Perombakan tim tampaknya akan dilakukan pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson, dalam laga terakhir The Three Lions di Grup B Piala Eropa 2016 melawan Slovakia, Senin (20/6) malam waktu setempat.



Walaupun belum memastikan diri lolos ke babak 16 besar, namun Hodgson menyiratkan adanya pergantian sejumlah pemain inti pada laga yang berlangsung di Stade Geoffroy Guichard, Saint-Etienne. 


Hodgson pun membuka kemungkinan dimainkannya penyerang Jamie Vardy dan Daniel Sturridge sejak awal laga nanti. Vardy dan Sturridge adalah penyelamat Inggris dalam laga lawan Wales dengan torehan gol mereka di babak kedua.



"Para pemain berada di performa terbaiknya. Jamie (Vardy) dan Daniel (Sturridge) performanya sangat bagus dan menginginkan kesempatan bermain lagi. Kami memiliki banyak pilihan di lini depan," kata Hodgson seperti dilansir dari situs resmi UEFA.



Pada dua laga awal, Hodgson memang lebih memercayakan lini serang timnya pada trio Raheem Sterling, Adam Lallana, dan Harry Kane. Namun, ketiga pemain itu belum mampu membuktikan ketajamannya bagi timnas Inggris di dua pertandingan tersebut seperti di kutip dari Taruhan Bola.



Jika melihat statistik tersebut, maka menjadi logis bila Hodgson mencari alternatif dengan menempatkan wajah baru sebagai pemain inti di laga lawan Slovakia.

Kekayaan materi pemain lini depan Inggris menjadi ancaman bagi Slovakia. Hal itu telah diakui langsung oleh pelatih Jan Kozak.

Menurut Kozak, permainan terbuka Inggris sangat berbahaya bagi tim yang ia besut. Kozak pun mengakui bahwa skuatnya tak memiliki kekutaan cukup untuk mengantisipasi serangan sporadis Inggris nanti.


"Saya akan melakukan perombakan tim lagi, karena itu dibutuhkan dalam laga lawan Inggris. Jujur, kami tak punya tim yang kuat untuk bermain terbuka melawan Inggris. Kami harus fokus ke gaya permainan sendiri," kata Kozak seperti yang di langsir dari Prediksi Mix Parlay.


Sampai saat ini Grup D Piala Eropa masih dipimpin oleh Inggris dengan raihan empat poin mereka. Posisi dua dan tiga klasemen diisi oleh Wales dan Slovakia dengan catatan tiga poin. Sementara Rusia menjadi juru kunci lewat raihan satu poin.



Untuk menjaga asa lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2016, Slovakia harus meraih kemenangan kala menghadapi Wayne Rooney dan kawan-kawan untuk memastikan tiket benar-benar berada di tangan mereka tanpa bergantung pada hasil tim lain.



Sementara itu, Inggris hanya butuh hasil imbang untuk mengamankan tiket menuju babak selanjutnya. Namun, kemenangan akan memastikan status juara grup D ada pada mereka.
- Posted By -
Taruhan Bola

No comments:

Post a Comment